Rabu, 02 Oktober 2019

RS Ibu dan Anak Harapan Kita: Beginilah Cara Menjaga Kesehatan Ibu Hamil


Pasangan yang baru menikah biasanya memiliki perencanaan untuk mendapatkan momongan. Saat hamil, maka perlu melakukan konsultasi terkait perkembangan janin. Jika janin berumur 1 bulan biasanya masih berukuran 0,2 cm dengan kondisi ibu hamil yang sering mengalami mual. Ketika berusia 2 bulan maka janin berkurang 1,2-20 cm dan diikat ke rahim, mual atau muntah sudah mulai hilang. Memasuki 3 bulan berat janin menjadi 23 gram dan bertambah 7,4 cm, ibu sudah mulai merasakan pergerakan janin. Usia 4 bulan organ terbentuk, 5 bulan organ semakin sempurna, 6 bulan wajah terbentuk, 7 bulan nutrisi semakin dibutuhkan dan 8 bulan bayi terbentuk sempurna yang dapat dikonsultasikan perkembangannya di RS Ibu dan Anak Harapan Kita.

Saat memasuki Trimester I maka janin menunjukkan organ yang terbentuk dengan baik dan biasanya masa ini merupakan masa yang rentan terhadap resiko keguguran. Trimester II merupakan fase yang menyenangkan untuk ibu. Fase ini membuat ibu perlu menggerai rambut, merawat kuku dan menghindari cat kuku, merawat kulit dengan menggunakan sunblock dan terbatasnya ruang gerak. Trimester III ibu sudah mempersiapkan diri untuk melahirkan. Fase ini untuk memantau gerakan janin, perlengkapan untuk ke rumah sakit dan persiapan menyusui hingga merawat anak.

Berikut adalah resep makanan untuk ibu hamil yang disarankan RS Ibu dan Anak Harapan Kita diantaranya:

  • Palleko ayam bumil: Mencuci bersih ayam lalu potong kecil, haluskan cabe, bawang merah, bawang putih, tumis bumbu halus kunyit bubuk penyedap rasa serta daun jeruk, masukkan ayam dan tambahkan air asam jawa tutup panci dan masak hingga air menyusut.
  • Serbat pencit bumil: Kupas dan iris-iris mangga iris tapai cabai, masukkan kedalam mangkuk, tambahkan air, gula dan garam, aduk hingga gula dan garam mencair, siap dan sajikan.
  • Tempe sambal bawang bumil: Haluskan cabe rawit, bawang putih dan garam, ulek kasar tempe goreng pada sambal yang dihaluskan dan campur merata.
  • Ayam bakar teflon bumil: Cuci bersih ayam, haluskan bumbu seperti lengkuas, sereh, daun salam dan daun jeruk, tambahkan gula dan garam, setelah bumbu meresap tambahkan kecap panis dan lelehkan margarin, lalu bakar ayam diatas teflon.

Ada juga resep mie kuah bumil dengan merebus mie hingga setengah mata lalu buang airnya, iris bawang merah, bawang putih, cabe rawit dan daun bawang. Lalu tumis semua bumbu dan masukan daun bawang lalu masukkan air dan mie, serta penyedap rasa dan kecap. Cah brokoli wortel bumil dengan memotong sayuran dan belah dua bakso ikan, tumis bumbu, panaskan minyak zaitun dan masukkan bakso dengan tambahan air hingga matang.

Pantangan untuk ibu hamil adalah makanan mentah yang berasal dari hewan dan sayuran karena memicu gangguan kesehatan pada bayi hingga keguguran. Ikan dengan kandungan merkuri tidak baik untuk perkembangan otak dan saraf janin. Selain itu, makanan pemicu alergi seperti riwayat alergi suami dan istri dapat menjadi makanan alergi untuk janin.

RS Ibu dan Anak Harapan Kita menyarankan untuk ibu hamil menghindari lingkungan yang berbahaya dan tidak terpapar langsung pada zat kimia. Ibu hamil juga perlu melakukan olahraga untuk membuat otak bayi berkembang dengan baik. Sebaiknya ibu tidak perlu mengonsumsi obat-obatan yang tidak diperlukan karena efek samping yang tidak terhindarkan. Untuk ibu yang merokok dan minum alkohol sebaiknya segera dihentikan untuk proses kehamilan yang tidak terganggu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel