Manfaat Kolagen
Kolagen sangat dibutuhkan keberadaannya di dalam tubuh. Sebenarnya kolagen diproduksi secara alami namun tubuh tetap membutuhkan asupan dari bahan makanan maupun suplemen khusus. Berikut adalah beberapa manfaat kolagen yang dapat dinikmati tubuh:
1. Mencegah Penuaan
Kolagen berperan penting dalam mencegah proses penuaan kulit. Seiring dengan bertambahnya usia, kondisi kulit akan mengendur dan muncul tanda penuaan salah satunya keriput. Zat kolagen akan membantu mencegah munculnya tanda-tanda tersebut sehingga kondisi kulit selalu awet muda.
Seiring dengan pertambahan usia, manusia butuh mengonsumsi aneka jenis makanan yang kaya akan kolagen. Mulai dari sayuran hijau, telur, daging, susu, juga ikan. Selain itu, tersedia juga banyak jenis produk suplemen kolagen yang efektif membantu mencegah penuaan jika dikonsumsi secara rutin. Tak hanya wanita, para pria juga bisa memanfaatkan suplemen kolagen agar selalu awet muda.
2. Membantu Penyembuhan Luka
Saat tubuh mengalami luka maka kolagen akan membantu mempercepat proses penyembuhannya. Kolagen akan mempercepat proses penutupan luka juga membantu memudarkan bekas luka yang tersisa. Konsumsi suplemen kolagen seringkali dibutuhkan saat tubuh mengalami luka agar proses pemulihannya berjalan sempurna.
3. Menjaga Kesehatan Otot
Telah disinggung sebelumnya bahwa pengertian dari kolagen adalah komponen jaringan ikat yang salah satunya terdapat di otot. Kolagen punya peran penting dalam menjaga kesehatan otot dan meningkatkan massa otot. Biasanya seiring dengan pertambahan usia, otot semakin lemas dan kekuatannya berkurang. Kolagen akan membantu mempertahankan kekuatan otot meskipun usia bertambah.
4. Memudarkan Selulit
Selulit disebut sebagai salah satu hal yang sering dikeluhkan kaum wanita. Selulit merupakan jaringan lemak yang terlihat di permukaan kulit dan mengganggu penampilan. Kolagen memiliki peran penting dalam membantu mengatasi masalah selulit ini. Zat kolagen akan membuat tampilan selulit memudar dan tampilan kulit menjadi lebih rata seperti sedia kala.
5. Memperlancar Sirkulasi Darah
Kolagen juga diketahui bisa memperlancar sirkulasi darah terutama yang menuju ke bagian kulit. Tak heran pada tubuh yang mendapat asupan kolagen mencukupi akan memiliki kulit yang lebih sehat dan bercahaya. Hal ini disebabkan oleh aliran darah menuju kulit lancar berkat kolagen. Kulit mendapatkan asupan nutrisi yang memadai sehingga tampilannya menjadi jauh lebih sehat.
6. Menjaga Kesehatan Rambut
Kolagen mampu menjaga rambut tetap dalam kondisi sehat. Kekuatan rambut juga bisa terjaga berkat asupan kolagen yang mencukupi. Kadar kolagen yang tinggi dalam tubuh akan membantu menyediakan asam amino yang cukup untuk memperkuat helai rambut. Kolagen juga bertugas menjaga folikel rambut sehingga rambut tidak mudah rusak.
Tak hanya itu, kolagen juga bisa membantu memperlambat proses terbentuknya uban. Hal ini disebabkan oleh kandungan antioksidan pada kolagen yang akan memperlambat proses tersebut. Salah satu pemicu munculnya uban adalah radikal bebas. Zat kolagen akan berperan melawan radikal bebas dan menjaga rambut tetap hitam lebih lama.
Itulah pembahasan mengenai pengertian dari kolagen serta manfaat apa yang didapatkan dari kolagen. Kebutuhan kolagen oleh tubuh bisa dipenuhi dengan konsumsi makanan sehat. Jika dibutuhkan, konsumsi suplemen kolagen juga dapat dilakukan. Namun pastikan untuk memilih jenis suplemen kolagen yang tepat dan aman untuk dikonsumsi.
Sumber:
https://hellosehat.com/penyakit-kulit/perawatan-kulit/manfaat-kolagen/
https://www.merdeka.com/jatim/6-manfaat-kolagen-untuk-kesehatan-dan-kecantikan-bikin-awet-muda-kln.html#:~:text=Kolagen%20adalah%20komponen%20utama%20kulit,kulit%20kering%20dan%20pembentukan%20keriput.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar